Minggu, 22 September 2013

Proses Lebih Penting daripada Hasil

Hari ini baru ngerasain yang namanya salah sana sini.
kurang teliti kayanya emang sudah langganan ku deh.

Hufft.....
Paga datang dengan penuh semangat, terus sekalinya dapat email balasan kalau kemarin aku salah kirim email (lagi) itu rasanya gimana gitu.

yaaaa yaaa.... mungkin ini semua resiko.
Aku kayaknya harus segera menghilangkan rasa tergesa-gesa ku yang ingin semua cepat selesai tanpa memikirkan proses. karna aku hanya memikirkan hasil. Padahal belum tentu hasil yang aku dapat akan bagus dan baik sesuai dengan ekspetasi ku.

Malu dan minder sama teman sekator. Aku dengan pendidikan yang tinggi di tambah degan sarjana yang di semangatkan dari salah satu universiras paling populer di Indonesia. Rasanya malu sekali. Huhuhu

Apa iya, karna aku baru satu minggu lebih bekerja. Tapi kayaknya aku yang harus bisa menyingkirkan sifat ketergesa-gesaku yang hanya memikirkan hasil dari pada proses.

Aku harus belajar dari semua kesalahan ku di minggu dan hari ini. Semoga besok hari ku bekerja akan lebih baik dari pada hari ini dan minggu dan semoga aku akan selalu semangat dan betah di tempat aku bekerja sekarang.